Penulis: A. Zakki
dewandakwahjatim.com – Amanat menggerakan dakwah untuk kemajuan ummat adalah dambaan kaum Muslimin. Bagaimana cara?
Menurut Dr. Adian Husaini, Ketua Dewan Da’wah Islamiyah Indonesia (DDII) Pusat, amanat dakwah yang dijalankan DDII sangatlah berat. Karena mengacu pada pendiri Dewan Da’wah, izzah dakwah, prestasi dan penuh perjuangan dakwah hingga punya kemampuan dakwah di daerah pedalaman hingga dunia.
Nah, bagaimana kunci sukses dakwah yang dicontohkan para pendahulu Dewan Da’wah seperti M. Natsir. Apa saja kunci sukses yang harus dijalani penerus Dewan Da’wah yaitu pertama mempunyai kemampuan lobi dan silaturrahim dengan memberikan solusi penyeesaian berbagai masalah.
Kedua, mempunyai keahlian komunikasi dan penyelaras kebangkian potensi ummat dan dakwah yang realistis.
Ketiga, mempunyai integritas tinggi terhadap NKRI dan integritas kemandirian ekonomi, intelektual dan dakwah yang menumbuhkan solidaritas dunia Islam.
Untuk menyiapkan hal di atas, kini DDII telah menyiapkan kaderisasi dan pendidikan dai, tambahnya.
Untuk kemajuan Dewan Da’wah ini menurut Adian, perlu ada penugasan dai dan pejuang Dewan Da’wah untuk membukakan dan membangun struktur dakwah ke seluruh tanah air.(sudono/ed)