Pembinaan Lanjutan Program Pemberdayaan Ekonomi Umat

Dewandakwahjatim com, Surabaya – Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Dewan Da’wah bekerja sama dengan KUA Bubutan kembali menyelenggarakan pembinaan lanjutan Program Pemberdayaan Ekonomi Umat pada Sabtu, 6 Desember 2025. Kegiatan yang berlangsung di Aula Laznas Dewan Da’wah, Surabaya, ini diikuti oleh para penerima manfaat Program UMKM Berdaya.

Pembinaan ini bertujuan memperkuat kapasitas pelaku usaha mikro agar mampu mengembangkan usaha secara mandiri, adaptif, dan berkelanjutan. Melalui pendampingan berkelanjutan, peserta diharapkan tidak hanya memperoleh tambahan wawasan, tetapi juga mampu menerapkan strategi usaha yang relevan dengan perkembangan pasar.

Ketua Bidang Penyaluran dan Pemberdayaan Laznas Dewan Da’wah, Tono Widiatmoko, dalam sambutannya menegaskan bahwa pemberdayaan ekonomi umat tidak berhenti pada pemberian bantuan modal awal. “Yang lebih penting adalah memastikan adanya pendampingan intensif sehingga para penerima manfaat dapat bertahan, tumbuh, dan terus berkembang di tengah dinamika pasar,” ujarnya.

Dalam pembinaan kali ini, para peserta mendapatkan pelatihan mengenai strategi pemasaran digital sebagai langkah meningkatkan daya saing produk. Selain itu, turut disampaikan materi tentang pentingnya membangun keluarga sakinah sebagai fondasi keberkahan dalam menjalankan usaha. Antusiasme peserta terlihat dari banyaknya pertanyaan dan diskusi yang berkembang sepanjang sesi pelatihan.

Program pemberdayaan ekonomi yang diinisiasi Laznas Dewan Da’wah ini terus berjalan secara berkesinambungan dan menjadi salah satu upaya nyata dalam mendorong kemandirian ekonomi umat. Melalui pendampingan terstruktur dan pelatihan yang relevan, Laznas Dewan Da’wah berharap para pelaku UMKM dapat semakin berdaya dan memberikan manfaat lebih luas bagi masyarakat.

Reporter : Sayyid Al Ghazali Kominfo DDII JATIM

Admin: Komi⁵nfo DDII Jatim

Editor: Sudono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *