Bertekad Jalani Program Dakwah dengan Kolaborasi

Laporan Kominfo DDII Jatim

Dewandakwahjatim.com, Kediri – Mengawali program dakwah, Dewan Da’wah Kediri menjalani orientasi dan pra raker yang dibuka oleh Ketua Dewan Pembina Wahyudi pada Ahad 21 September 2025.

Dalam sambutannya berharap Dewan Da’ wah Kediri mampu berkiprah dengan lembaga dakwah lainnya. Dan lebih penting lagi, Dewan Da’wah punya peta dakwah dan potensi dakwah, tambahnya.

Dewan Da’wah harus mampu menampilkan program dakwah alternatif visoner dengan pola kolaborasi antar bidang dan lembaga dakwah lainnya, jelasnya.

Paparan orientasi visi misi disampaikan Waket. Bidang Organisasi yang didampingi sekretaris Djuwari menegaskan bahwa dakwah harus bisa menggerakkan potensi dakwah dan potensi sumber daya alam dan wakaf.

Dewan Da’wah Kediri, pesan Akbar harus bisa membuat program yang bisa menarik di kalangan anak muda dan kampung bahasa. Wujudkan program dakwah yang pragmatis dan realistis, ujarnya.

Pesan kedua yang dititipkan bidang organisasi kepada pengurus Kediri tegas Akbar, setahun kedepan Dewan Da’wah Kediri harus terwujud menjadi Dewan Da’wah kota dan kabupaten yang terpisah. Ini merupakan wujud pengembangan dan peningkatan dakwah. (Kominfo)

Admin: Kominfo DDll Jatim

Editor: Sudono Syueb

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *